


Tempe Mendoan
adalah penganan sejenis gorengan yang terbuat dari tempe yang dibaluri tepung dan daun bawang lalu dimasak setengah matang.
Kata mendoan sendiri berasal dari bahasa Jawa, yaitu mendo yang berarti setengah matang. Merupakan penganan tradisional Jawa khas eks Keresidenan Banyumas (Banyumas Raya).
Tahu Slawi
adalah makanan indonesia yang memiliki rasa gurih dan renyah. Tahu aci dibuat dari tahu kuning memiliki bentuk persegi empat dengan sisi sekitar 7cm. Tahu persegi tersebut dibelah menjadi dua sehingga membentuk 2 segitiga siku-siku. Bagian tahu yang dibelah tersebut diberi adonan aci yang terbuat dari tepung kanji (aci), potongan daun kocai, bawang putih dan beberapa bumbu lainnya.